Analisis Fundamental:
Menurut situs ‘Paper Gold of China’, jumlah perdagangan pada bursa pertukaran emas terbesar di dunia, Exchange Traded Fund (ETF), terhitung tanggal 08 Maret adalah 906,62 ton, dengan penurunan sebesar 5,5 ton dibandingkan dengan hari sebelumnya, dan tercatat penurunan bersih sebesar 6,07 ton pada bulan ini.
Laporan Data ADP yang dirilis pada hari Rabu menunjukan perusahaan menambahkan pekerjaan dengan cepat pada bulan Februari karena pasar tenaga kerja AS terus meningkat. Payroll swasta naik 242.000 untuk bulan ini, di atas estimasi Dow Jones di 205.000 dan jauh lebih tinggi dari revisi naik Januari 119.000.
Jumlah lowongan pekerjaan AS turun menjadi 10,8 juta pada Januari dari 11,23 juta yang direvisi naik pada Desember, dibandingkan dengan ekspektasi 10,5 juta. Selain itu, jumlah rekrutmen meningkat dari 6,25 juta menjadi 6,37 juta, dan PHK melonjak dari 1,48 juta menjadi 1,72 juta, merncatat level tertinggi sejak Desember 2020, dan jumlah yang mengundurkan diri turun dari 4,09 juta menjadi 3,89 juta.
Saat data dirilis, Ketua Fed Powell sedang testimoni di depan kongres AS, dan beliau mengatakan belum melihat data tersebut. Powell mengatakan dia akan fokus pada laporan JOLTS, laporan ketenagakerjaan, data Indeks Harga Konsumen (CPI) dan Indeks Harga Produsen (PPI) untuk menilai kenaikan suku bunga pada bulan Maret.
Powell menekankan pada hari Rabu bahwa pembuat kebijakan belum membuat keputusan tentang berapa banyak untuk menaikkan suku bunga pada akhir bulan ini, dan mengatakan itu akan tergantung pada data ketenagakerjaan dan inflasi yang akan datang. “Kami belum membuat keputusan tentang pertemuan bulan Maret,” kata Powell kepada Komite Jasa Keuangan DPR pada hari Rabu, sehari setelah dia bersaksi di depan Kongres.
Kenaikan dolar AS dan imbal hasil obligasi AS stagnan pada hari Rabu, maka harga emas mendapat dukungan. Trend harga emas hanya dengan perubahan kecil. Harga emas sempat mencapai level tertinggi di posisi $1.824,07/ons, dan level terendah diposisi $1.809,21/ons pada sesi perdagangan harian. Pada sesi akhir emas spot ditutup pada $1.813,52/ons.
Strategi Investasi Hari Ini:
Pada grafik harian emas, Bollinger Band harga emas mendekati lower band pada, Stochastic membentuk Death Cross. Pada grafik 4 jam, Bollinger Band harga emas melebar, Stochastic berada dilevel rendah. Pada grafik 1 jam, Bollinger Band harga emas melebar, Stochastic membentuk Golden Cross. Terdapat konsolidasi koreksi untuk jangka pendek.
Strategi hari ini adalah Beli diharga rendah, disarankan Beli di 1810.6-1816.6, terapkan stop loss di 1805.6, target di1820.6-1826.6, level resistansi: 1831.6, level support: 1805.6.
Pada grafik harian perak, Bollinger Band harga perak mengarah ke bawah, Stochastic membentuk Death Cross. Pada grafik 4 jam, Bollinger Band harga perak melebar, Stochastic membentuk Golden Cross. Pada grafik 1 jam, harga perak bergerak sideway pada Bollinger Band, Stochastic membentuk Death Cross. Terdapat konsolidasi koreksi untuk jangka pendek.
Strategi hari ini adalah Jual diharga tinggi, disarankan Jual di 20.15-20.55, terapkan stop 20.65, target di 19.65-20.05, level resistansi: 20.71, level support: 19.27.
Informasi dan Acara Penting Hari Ini:
(TBD) DPR Jepang untuk memberikan suara pada penunjukan kepemimpinan BOJ
(TBD) Gedung Putih akan merilis rancangan anggaran tahun 2024
09:30 Indeks Harga Konsumen (CPI) China BulanFebruari
20:30 Jumlah Pengurangan Tenaga Kerja Challenger (PHK) AS Bulan Februari
21:30 Jumlah Klaim Pengangguran Awal Mingguan AS Hingga 4 Maret
Catatan:Informasi rekomendasi operasi hari ini berlaku untuk waktu sistem GMT 02:00-11:00 (WIB 09:00-18:00). Untuk rekomendasi operasi pasar malam, pelanggan dapat merujuk pada analisis pasar malam.