Analisis Fundamental:
Menurut situs ‘Paper Gold of China’, jumlah perdagangan pada bursa pertukaran emas terbesar di dunia, Exchange Traded Fund (ETF), terhitung tanggal 15 Juni adalah 1044,61 ton, setara dibandingkan dengan hari sebelumnya, dan tercatat kenaikan bersih sebesar 1,40 ton dalam bulan ini.
Volume pembelian kembali obligasi oleh The Fed minggu lalu meningkat tajam, hal ini telah “menghilangkan” likuiditas dari sistem. Terdapat spekulasi pada pasar bahwa pihak The Fed mungkin akan mulai mengurangi skala pembelian obligasi. Sebelum pertemuan kebijakan The Fed pada hari Selasa, para investor khawatir bahwa The Fed mungkin pada pertemuan selama dua hari ini akan mengurangi langkah kebijakan pelonggaran moneter, hal ini akan memberi tekanan pada emas.
Pada hari Senin, harga emas turun 1,7%, dan emas spot akhirnya ditutup pada posisi $1,865.94/ons, mencetak rekor posisi penutupan terendah selama sebulan terakhir. Para pelaku pasar juga akan memperhatikan pandangan The Fed tentang tingkat pengangguran, inflasi dan prospek pertumbuhan ekonomi, serta tanggal kemungkinan kenaikan suku bunga pertama.
Desas-desus saat ini mengabarkan bahwa keputusan The Fed mengurangi skala pembelian obligasi telah melemahkan minat pasar terhadap emas, dan arus modal pun tidak terlalu mendukung. Commerzbank memperkirakan bahwa inflasi dapat tetap berada pada tingkat yang tinggi hingga kuartal ketiga, mendorong The Fed untuk mengurangi pembelian obligasi di sekitar kuartal keempat. Tapi hal ini tidak berarti bahwa penaikan suku bunga akan dipercepat, dan hal ini mendukung harga emas.
Strategi Investasi Hari Ini:
Pada grafik harian emas, harga emas berada di bawah support band pada Bollinger Bands, Stochastic membentuk Death Cross. Pada grafik 4 jam, Bollinger Band harga emas mengarah ke bawah, Stochastic membentuk Golden Cross. Pada grafik 1 jam, Bollinger Bands harga emas berada di level tinggi, Stochastic berada dilevel rendah. Terdapat konsolidasi koreksi untuk jangka pendek.
Strategi hari ini adalah Beli di harga rendah, disarankan Beli (Buy) di 1849.0-1860.1, terapkan stop loss di 1847.0, target di 1865.0-1873.0, level resistensi: 1894.1, level support: 1843.0.
Pada grafik harian perak, Bollinger Band harga perak menyempit, Stochastic membentuk Golden Cross; Pada grafik 4 jam, Bollinger Band harga perak menyempit, Stochastic membentuk Golden Cross; Pada grafik 1 jam, Bollinger Band harga perak mengarah keatas, Stochastic membentuk Death Cross. Terdapat konsolidasi koreksi untuk jangka pendek.
Strategi hari ini adalah Beli di harga rendah, disarankan Beli (Buy) di 27.40-27.81, terapkan stop loss di 27.30, target di 27.90-28.30, level resistensi: 28.54, level support: 27.18.
Informasi dan Acara Penting Hari Ini:
09:30 Risalah Rapat Pertemuan Kebijakan Moneter Bank Sentral Australia (RBA) bulan Juni
14:00 Klaim Pengangguran Awal dan Tingkat Pengangguran Inggris Bulan Mei, Tingkat Pengangguran 3 Bulan ILO Inggris bulan April, dan Indeks Harga Konsumen Jerman bulan Mei
14:45 Indeks Harga Konsumen Perancis bulan Mei
17:00 Neraca Perdagangan Zona Euro bulan April
20:15 Pidato Bailey, Ketua Bank Sentral Inggris
20:30 Indeks Harga Produsen dan Penjualan Ritel AS bulan Mei dan Indeks Manufaktur New York AS bulan Juni
21:15 Produksi Industri AS bulan Mei
22:00 Inventaris Bisnis AS bulan April dan Indeks Pasar Perumahan NAHB AS bulan Juni
04:30 AM, Persediaan Minyak Mentah API Mingguan AS hingga 11 Juni
Catatan:
Informasi rekomendasi operasi hari ini berlaku untuk waktu sistem GMT 02:00-11:00 (HKT10:00-19:00). Untuk rekomendasi operasi pasar malam, pelanggan dapat merujuk pada analisis pasar malam.