Analisis Fundamental:
Menurut situs ‘Paper Gold of China’, jumlah perdagangan pada bursa pertukaran emas terbesar di dunia, Exchange Traded Fund (ETF), terhitung tanggal 05 Agustus adalah 1.000,65 ton, setara dibandingkan dengan hari sebelumnya, dan tercatat penurunan bersih sebesar 5,22 ton pada bulan ini.
Sehari setelah Ketua DPR AS Nancy Pelosi mengunjungi Taiwan, China menembakkan beberapa rudal di dekat Selat Taiwan dalam latihan militer terbesar yang pernah diadakan oleh China. Komando Teater Timur Tentara Pembebasan Rakyat China (PLA) mengatakan bahwa “ratusan” pesawat militer akan lepas landas hari ini dalam formasi dan menuju ke wilayah udara utara, barat daya, dan tenggara Taiwan untuk melakukan latihan gabungan udara dan laut, penembakan langsung, peluncuran uji coba rudal, dan blockade bersama. Terlihat perbedaan yang signifikan pada data antara kedua belah pihak.
Kementerian Pertahanan Jepang menunjukkan bahwa Tentara Pembebasan Rakyat China (PLA) meluncurkan sejumlah rudal balistik pada Kamis sore, dan lima di antaranya jatuh ke Zona Ekonomi Eksklusif (ZEE) Jepang, empat di antaranya terbang melintasi di atas wilayah udara Taiwan, langsung melewati Taipei.
Angkatan Udara Taiwan mengatakan pada Kamis malam bahwa China mengirim total 22 jet tempur ke Zona Identifikasi Pertahanan Udara Taiwan, yang semuanya melintasi garis tengah di Selat Taiwan. Didorong oleh penurunan Dolar dan Imbal Hasil Obligasi AS, perhatian para investor terhadap ketegangan antara China-AS, harga emas naik lebih dari 1% pada hari Kamis, mencapai level tertinggi selama satu bulan. Pada sesi perdagangan harian, level tertinggi mencapai posisi $1.794,72/ons, dan terendah di posisi $1.763,05/ons. Pada sesi akhir perdagangan, emas spot ditutup pada $1.790,99/ons.
Strategi Investasi Hari Ini:
Pada grafik harian emas, Bollinger Band harga emas melebar, Stochastic membentuk Golden Cross. Pada grafik 4 jam, Bollinger Band harga emas melebar, Stochastic membentuk Death Cross, Pada grafik 1 jam, Bollinger Band harga emas mengarah ke atas, Stochastic membentuk Death Cross. Terdapat konsolidasi koreksi untuk jangka pendek.
Strategi hari ini adalah Beli di harga rendah, disarankan beli di 1788.5-1794.5, terapkan stop loss di 1783.5, target di 1798.5-1804.5, level resistansi: 1809.5, level support: 1783.5.
Pada grafik harian perak, Bollinger Band harga perak melebar, Stochastic membentuk Death Cross; Pada grafik 4 jam, Bollinger Band harga perak menyempit, Stochastic membentuk Death Cross; Pada grafik 1 jam, Bollinger Band harga perak mengarah ke atas, Stochastic membentuk Death Cross. Terdapat konsolidasi koreksi untuk jangka pendek.
Strategi hari ini adalah Jual di harga tinggi, disarankan Jual di 20.35-20.76, terapkan stop loss di 20.86, target di 19.86-20.25, level resistansi: 21.04, level support: 19.57.
Informasi Dan Acara Penting Hari Ini:
09:30 Bank Sentral Australia (RBA) merilis pernyataan kebijakan moneter
14:00 Tingkat Hasil Industri tingkat bulanan Jerman bulan Juni disesuaikan secara musiman
14:00 Indeks Harga Rumah Halifax tarif bulanan Inggris bulan Juli disesuaikan secara musiman
14:45 Tingkat Hasil Industri tingkat bulanan, Neraca Perdagangan Prancis bulan Juni
20:30 Tingkat Tenaga Kerja Kanada bulan Juli
20:30 Tingkat Pengangguran AS bulan Juli
20:30 Laporan Non-Farm Payrolls (NFP) AS bulan Juli setelah disesuaikan musiman
(dini hari) 01:00 Jumlah rig minyak AS hingga 5 Agustus
Catatan: Informasi rekomendasi operasi hari ini berlaku untuk waktu sistem GMT 02:00-11:00 (WIB 09:00-18:00). Untuk rekomendasi operasi pasar malam, pelanggan dapat merujuk pada analisis pasar malam.