Analisis Harian Data Upah Non-Pertanian (NFP) Mengecewakan,...

Data Upah Non-Pertanian (NFP) Mengecewakan, Harga Emas Naik Tajam

10-05-2021Penulis: Guru Liu

Analisis Fundamental

Menurut situs Paper Gold of China, jumlah perdagangan pada bursa pertukaran emas terbesar di dunia Exchange Traded Fund (ETF) terhitung tanggal 08 Mei adalah 1025,15 ton, naik sebesar 5,82 ton  dibandingkan dengan hari sebelumnya, dan tercatat pengurangan bersih sebesar 8,11 ton dalam bulan ini.

Karena selera risiko tidak mencukupi dan dolar AS serta imbal hasil obligasi AS turun, pada akhirnya ini meningkatkan permintaan emas sebagai aset alternatif. Harga emas yang berkinerja buruk di awal tahun karena kenaikan dolar AS dan imbal hasil obligasi AS saat ini telah memiliki daya rebound. Pada saat dimana komoditas lebih dicari, meningkatnya ekspektasi inflasi telah mendorong daya tarik emas sebagai alat lindung nilai.

Pada hari Jumat, Amerika Serikat mengumumkan bahwa jumlah Upah Non-Pertanian (NFP) bulan April hanya meningkat sebesar 266.000, lebih rendah dari ekspektasi pasar yang rata-rata adalah sebesar 1 juta. Pelemahan tak terduga dalam laporan data ketenagakerjaan memberikan alasan untuk dilanjutkannya stimulus ekonomi dan suku bunga rendah, dan ini akan terus mendorong emas yang merupakan aset tanpa imbal hasil. Harga emas naik untuk ketiga hari berturut-turut, emas spot sempat naik sebesar 1,6% menjadi $1843,24 per ons, mencapai level tertinggi sejak pertengahan bulan Februari, dan akhirnya ditutup pada $1.830,30 per ons.

Strategi Investasi Hari Ini

Pada grafik harian emas, Bollinger Bands harga emas melebar, Stochastic membentuk Golden Cross. Pada grafik 4 jam, Bollinger Band harga emas melebar, Stochastic membentuk Death Cross; Pada grafik 1 jam, Bollinger Band harga emas menyempit, Stochastic membentuk Death Cross. Terdapat konsolidasi koreksi untuk jangka pendek.

Strategi hari ini adalah Beli di harga rendah, disarankan Beli (Buy) di 1829.9-1835.9, terapkan stop loss di 1824.9, target di 1839.9-1845.9, level resistensi: 1850.9, level support: 1824.9.

Pada grafik harian perak, Bollinger Band harga perak melebar, Stochastic membentuk Golden Cross; Pada grafik 4 jam, Bollinger Band harga perak melebar, Stochastic membentuk Golden Cross; Pada grafik 1 jam, Bollinger Band harga perak menyempit, Stochastic membentuk Golden Cross. Terdapat konsolidasi kenaikan untuk jangka pendek.

Strategi hari ini adalah Beli di harga rendah, disarankan Beli (Buy) di 26.98-27.38, terapkan stop loss di 26.88, target di 27.48-27.88, level resistensi: 28.39, level support: 26.73.

Informasi dan Acara Penting Hari Ini                   

16:30 Kepercayaan Investor Sentix Zona Euro

20:00 Indeks Kepercayaan Ekonomi Nasional Mingguan Kanada Hingga Tanggal 7 Mei                      。

20:30 Ketua Fed Chicago AS Evans Berpartisipasi Dalam Wawancara Langsung CNBC.

22:00 IIndeks Tren Ketenagakerjaan CB AS bulan April

Menunggu Penentuan Jadwal Sebelumnya, Bridgewater Fund Dan Blackrock akan Menyerahkan Laporan Triwulanan 13f Ke Securities & Exchange Commission ,SEC Untuk Mengungkapkan pemegang Posisinya.

02:00 Ketua Fed Chicago AS Evans Menyampaikan Pidato Tentang Kondisi Ekonomi Dan Kebijakan Moneter Saat Ini.

Catatan

Informasi rekomendasi operasi hari ini berlaku untuk waktu sistem GMT 02:00-11:00 (HKT10:00-19:00). Untuk rekomendasi operasi pasar malam, pelanggan dapat merujuk pada analisis pasar malam.