Harga Bitcoin turun hingga menembus $30.000 pada hari Selasa untuk pertama kalinya sejak akhir Januari. Mata uang kripto terkemuka menderita akibat upaya China untuk mengatur pasar yang ter-desentralisasi.
Sekitar pukul 12:50 GMT, Bitcoin diperdagangkan seharga $29.590 (-9,25%). Hal ini terjadi beberapa saat setelah mencapai level terendah lima bulan di $29.334. Mata uang kripto kemudian pulih kembali di atas titik kritis $30.000 di akhir sesi dan diperdagangkan di sekitar 32.771 pada saat penulisan.
Mata uang kripto yang sangat fluktuatif tetap naik 2,2% tahun ini. Akan tetapi, jatuh 54% dari titik tertinggi sepanjang masa, dimana angka ini dicapai pada pertengahan April di $64.870.
Banyak tambang Bitcoin di Sichuan ditutup pada hari Minggu setelah pihak berwenang di provinsi barat daya China tersebut memerintahkan penghentian penambangan mata uang kripto. Menurut sebuah laporan oleh surat kabar Global Times yang didukung Partai Komunis. Menurut surat kabar itu, lebih dari 90 persen kapasitas penambangan Bitcoin di China telah ditutup.
Bloomberg dan Reuters juga turut melaporkan keputusan otoritas Sichuan. Ini mengikuti perkembangan serupa di wilayah Mongolia Dalam dan Yunnan, China, serta seruan dari pemerintah pusat di Beijing untuk membasmi penambangan mata uang kripto di tengah kekhawatiran tentang konsumsi energinya yang besar.
Secara terpisah, People’s Bank of China mengatakan pada hari Senin bahwa mereka telah mendesak Alipay (layanan pembayaran yang dijalankan oleh anak perusahaan Alibaba), Ant Group, dan beberapa bank besar untuk menindak perdagangan mata uang kripto. China telah melarang lembaga keuangan menyediakan layanan terkait mata uang kripto.
Sementara itu, Michael Burry, yang menjadi terkenal setelah taruhan kemenangannya melawan hipotek ditampilkan dalam buku dan film “The Big Short”, memposting serangkaian tweet pada hari Kamis yang memperingatkan investor individu tentang kerugian “setara kerugian negara” jika mata uang kripto menurun.
“Semua hype/spekulasi yang dilakukan adalah memikat investor ritel sebelum semua kehancuran datang” tulis Burry di Twitter sebelum postingan itu dihapus. “Ketika mata uang kripto turun triliunan, atau saham kelas rendah turun puluhan miliar, kerugian #MainStreet akan mendekati kerugian ukuran negara. Ceritanya tidak berubah.”
Dari perspektif teknis, kami menegaskan kembali pandangan kami bahwa di bawah level USD 42.000, Bitcoin tetap berada di bawah tekanan. Dalam jangka pendek, mata uang kripto berada di saluran horizontal antara level ini, dan titik support psikologis di 30.000 USD akan diikuti oleh support teknis di 28.815 USD.
Dalam jangka pendek, Bitcoin kembali turun setelah adanya rebound dari support pada moving average 20-hari dengan pola evening star pada Selasa lalu menandakan akhir dari rebound jangka pendek.
Bitcoin menunjukkan candle negatif kemarin, yang mengisyaratkan pembentukan marubozu yang bearish tetapi telah tidak lagi berlaku dikarenakan lonjakan harga yang terlambat. Skenarionya akan jauh lebih negatif jika Bitcoin tetap di bawah angka $30.000. Hal ini karena penutupan kuat di bawah support penting ini dapat menyebabkan gelombang penurunan dengan target di bawah 20.000 USD.